Sumber Cuan Baru! Ide Usaha Sampingan Karyawan Ini Wajib Kamu Coba

 


Ide Usaha Sampingan Karyawan | Image Source: Unsplash

Sebagai seorang karyawan, tentu kamu dituntut untuk bekerja secara profesional dan fokus dengan tugas yang harus diselesaikan. Sebagai imbalannya, kamu berhak mendapat gaji tetap dan hak-hak lainnya.

Tapi bukan berarti kamu nggak bisa punya penghasilan tambahan. Dengan memanfaatkan waktu-waktu luang (di luar jam kerja), kamu boleh kok membuka bisnis sendiri sebagai sumber usaha sampingan. 

Tentu tidak semua bisnis bisa kamu jalankan. Berikut beberapa ide usaha sampingan yang bisa dijalankan oleh karyawan sepertimu.


  1. Jualan Foto 

Bagi pecinta fotografi, menjadikan hobi ini sebagai sumber uang bukan lagi hal yang sulit dilakukan. Yang kamu butuhkan hanya meluangkan sedikit waktu untuk mengabadikan setiap momen menarik yang ditemui dalam keseharian. 

Kamu pun tidak perlu kamera profesional, cukup gunakan kamera smartphone yang saat ini kualitasnya sudah semakin membaik. Hasil bidikan tersebut bisa kamu jual di situs-situs online seperti Shutterstock, Vista Create dan lainnya. 


  1. Penerjemah Online

Buat kamu yang punya kemampuan bahasa asing, tidak ada salahnya menggunakan kemampuan tersebut untuk jadi penerjemah dokumen online. Sekarang banyak lho orang yang butuh dengan kemampuan yang kamu miliki. 

Caranya, kamu hanya perlu bergabung dengan beberapa situs online, seperti freelancer, dan sribulancer, kemudian tawarkan kemampuan yang kamu miliki. Ini berlaku juga buat kamu yang hobi menulis, menjadi editor dan lainnya.


  1. Jasa Desain Grafis dan Editing Video

Saat ini banyak perusahaan yang memanfaatkan sosial media sebagai media untuk berpromosi. Nah untuk mengoptimalkan semua itu, mereka butuh orang yang punya kemampuan editing video dan desain grafis yang mumpuni. 

Buat kamu yang memiliki kemampuan tersebut tidak ada salahnya untuk menawarkan jasa desain grafis dan editing video sebagai sumber penghasilan tambahan. Hasilnya lumayan lho, dan bisa dikerjakan di luar jam kerja. 


  1. Toko Online

Di era digital seperti sekarang ini, memiliki toko online sendiri bukanlah hal yang sulit dilakukan. Kamu tinggal bergabung dengan beberapa situs e-commerce, seperti Blibli, Lazada, Tokopedia, Shopee, atau bahkan memanfaatkan akun sosial media kamu. 

Setelah itu, jual produk yang kamu miliki di situs e-commerce tersebut. Kamu bisa menjadi reseller untuk produk orang lain, atau membeli produk non-brand, kemudian dikemas sendiri dan dijual dengan memakai brand yang kamu buat.


  1. Broker Properti atau Kendaraan

Ini merupakan bisnis yang cukup tricky, butuh koneksi yang luas, dan kemampuan marketing yang baik. Jika kriteria tersebut sudah dimiliki, tidak ada salahnya untuk memilih profesi broker properti atau kendaraan sebagai usaha sampingan kamu.

Usaha ini memang butuh kesabaran yang tinggi, dan sangat cocok buat kamu yang sedang tidak dikejar kebutuhan karena masih punya pekerjaan tetap sebagai sumber nafkah harian. Tapi jangan salah, hasil yang didapat sangat memuaskan lho!


Tentu masih banyak peluang usaha lainnya yang bisa kamu ambil untuk menambah pundi-pundi penghasilan tambahan. Bahkan bukan tidak mungkin pekerjaan tersebut malah jadi sumber penghasilan utama saat memutuskan pensiun dini.