Tips Mengembangkan Bisnis Pertanian

Tips Mengembangkan Bisnis Pertanian. Kita patut bersyukur karena negara kita dianugerahi tanah yang luas dan subur, karena banyaknya gunung berapi di negeri ini. Sehingga negara kita pun termasuk negara agraris dengan sebagian besar penduduknya bermata pencaharian sebagai petani. Menjadi petani mungkin bukan pilihan bagi sebagian besar anak muda, jika diberikan pilihan antara menjadi pegawai kantoran atau menjadi petani tentu akan cenderung memilih menjadi pegawai kantoran yang setiap bulan mendapatkan gaji dengan penampilan rapi dan wangi ala eksekutif muda.

Tahukah Anda jika dengan menjadi petani pun Anda bisa mencapai kesuksesan dalam hal finansial, tentu saja hal ini juga tergantung dari bagaimana cara mengembangkan bisnis pertanian yang digeluti. Jadi Anda tidak perlu malu atau gengsi menjadi petani, banyak sekali contoh petani yang sukses di sekitar kita.
Berikut ini adalah beberapa tips yang sebaiknya Anda tahu dalam mengembangkan bisnis pertanian :

1. Modal
Apapun jenis usaha Anda, maka hal pertama yang harus Anda miliki adalah modal. Dalam bisnis pertanian, modal utama yang harus ada adalah lahan pertanian yang akan dugunakan sebagai media untuk menanam. Selain itu modal juga akan digunakan dalam operasional pertanian, seperti pembelian pupuk, bibit tanaman, peralatan pertanian, maupun membayar pekerja jika modal Anda memungkinkan untuk itu.

2. Lahan Pertanian
Jika Anda sudah memiliki lahan pertanian sendiri maka Anda tidak perlu menyewa lahan, sehingga modal Anda bisa dialihkan untuk keperluan operasional lainnya. Untuk memiliki lahan sendiri tentu dibutuhkan modal yang besar. Jika Anda mau, Andapun bisa memanfaatkan pekarangan rumah Anda sebagai lahan pertanian, Anda bisa menggunakan polybag yang bisa Anda susun bertingkat, cara budidaya pertanian ini merupakan salah satu cara mengembangkan bisnis pertanian yang banyak diminati saat ini. Tentu saja hanya tanaman tertentu saja yang bisa dibudidayakan dalam hal ini, seperti cabai, tomat, sawi dan sayuran lainnya. Dengan teknik pertanian yang tepat hasilnyapun akan maksimal.

Tips Mengembangkan Bisnis Pertanian

3. Pengetahuan dan Inovasi Dalam Bidang Pertanian
Mungkin akan lebih tepat jika bisnis pertanian ini digeluti oleh sarjana pertanian atau agronomi, tapi Anda tidak perlu berkecil hati karena siapapun bisa menggeluti bidang ini asalkan ada pengetahuan dan tekad yang kuat untuk menggeluti bisnis pertanian ini. Anda bisa membaca beragam referensi baik dari buku maupun dari internet untuk menambah pengetahuan dan skill teknis Anda dalam bidang pertanian, yang akan menunjang bisnis pertanian Anda nantinya. Salah satu inovasi yang bisa Anda lakukan adalah dengan menanam jenis yang unggul dan fokus pada pertanian organik. Karena saat ini masyarakat lebih memilih makanan yang sehat, dan telah memahami bahaya dari pestisida maupun pupuk kimia bagi kesehatan.

4. Strategi Marketing yang Tepat
Anda harus membuat strategi marketing yang tepat agar hasil pertanian Anda bisa berdaya jual tinggi dan laku di pasaran. Jika menurut Anda hasil pertanian Anda akan lebih menguntungkan jika dijual langsung kepada konsumen, maka Anda harus bisa memberikan penawaran harga yang kompetitif. Karena itulah Anda harus membangun jaringan marketing yang kuat dan permanen agar hasil panen Anda laku di pasaran. Anda bisa mengajukan penawaran kerjasama dengan perusahaan ataupun perorangan dimana Anda menjadi pemasok tetap dari hasil pertanian Anda. Cara pengembangan bisnis pertanian yang satu ini tentunya akan memudahkan Anda dalam menjual hasil pertanian Anda, sehingga hasil yang Anda dapatkan pun maksimal sesuai dengan kualitas produk pertanian Anda.

Itulah beberapa tips dalam bisnis pertanian, semoga bermanfaat.